Temui Pak Tito, Apkasi Laporkan Persiapan Munas V 2021 di Jakarta
Jajaran Pengurus Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) menemui Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian di Gedung A Kementerian Dalam Negeri Jakarta, Jum’at pagi (19/03/2021).
Dalam kesempatan ini, Pengurus Apkasi melaporkan persiapan kegiatan Musyawarah Nasional (Munas) V yang rencananya akan diselenggarakan pada 25 Maret 2021 di Jakarta. Baca Juga: Dear Pak Tito Karnavian, Segera Lantik Wabup Bekasi Terpilih Yah...
Usai diterima Mendagri Ketua Umum Apkasi, Abdullah Azwar Anas memberikan keterangan pers bahwa sebagai bentuk pertanggungjawaban organisasi, pengurus Apkasi melaporkan kepada Mendagri bahwa kepengurusan yang dipimpinnya telah usai melakukan tugas di masa baktinya, yakni 2015-2020 sehingga perlu diselenggarakan Munas V Apkasi yang salah satu agenda utamanya adalah memilih kepengurusan yang baru.
“Kami meminta ke Bapak Mendagri untuk memfasilitasi agar Bapak Presiden berkenan membuka acara Munas Apkasi pada 25 Maret 2021,” ujar Azwar Anas didampingi Sekjen Apkasi Najmul Akhyar, Wakil Ketua Umum Sokhiatulo Laoli dan Sutan Riska Tuanku Kerajaan, Wakil Bendahara Umum Ratu Tatu Chasanah serta Direktur Eksekutif Apkasi Sarman Simanjorang. Baca Juga: Mendagri Tito Karnavian Optimis Percepatan Vaksinasi Covid-19 Bisa Ciptakan Herd Immunity
Azwar Anas menambahkan kegiatan Munas V Apkasi 2021 mengusung tema “Penguatan Kapasitas Daerah Dalam Rangka Percepatan Pemulihan Ekonomi Di Masa Pandemi Covid – 19 Melalui Kolaborasi Pusat, Daerah dan Swasta dengan Dukungan Kebijakan yang Berpihak” akan diselenggarakan secara hybrid di Hotel Indonesia Kempinski dan virtual yang bisa diikuti dari daerah masing-masing.
Apkasi, imbuh Anas, bermaksud mengundang Mendagri dalam kegiatan Munas V 2021 sekaligus mengukuhkan kepengurusan Apkasi yang baru masa bakti 2021-2026.
Dalam kesempatan berbincang santai dengan Mendagri lebih dari dua jam, dimanfaatkan juga untuk mendiskusikan berbagai masalah penting di daerah.
“Di antaranya isu turunnya dana transfer ke daerah dan masalah refokusing anggaran yang berpengaruh terhadap kinerja pemerintah daerah,” tutur Azwar Anas sambil menambahkan “Beberapa rekan-rekan bupati merasa galau di mana di satu sisi masyarakat di daerah berharap tinggi dengan terpilihnya para bupati baik yang petahana maupun yang baru terpilih, namun di sisi lain kondisi di lapangan cukup menantang dikarenakan PDB ngepres akibat dana transfer pusat berkurang dan banyak PAD di beberapa daerah yang tidak memenuhi target karena kondisi pandemi yang masih kita rasakan hingga saat ini,” imbuh Anas.
Hal lain yang juga didiskusikan bersama Mendagri adalah upaya peningkatan layanan Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD). “Kami memandang layanan SIPD ini harus terus ditingkatkan baik dari sisi kualitas SDM serta infrastruktur jaringan internet yang lebih stabil lagi di daerah,” tukasnya.
Azwar Anas juga menyampaikan sebelum dilangsungkannya Munas, Apkasi juga telah menyelenggarakan kegiatan Pra Munas yang diisi dengan diskusi panel menghadirkan narasumber Dirjen Perimbangan Keuangan - Kementerian Keuangan dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Kamis (18/03/2021) secara virtual.
“Kami berharap anggota Apkasi bisa memberikan masukan-masukan terkait persoalan daerah maupun substansi organisasi yang nanti dibahas dan disahkan di Munas V Apkasi sebagai rekomendasi Apkasi ke pemerintah pusat,” katanya.
下一篇:Tawarkan Beragam Promo Menarik, Pegadaian Galeri 24 Meriahkan Jakarta Marketing Week
相关文章:
- Tinjau Sirkuit H
- 2025年世界设计学院排名前十
- Cek Besaran Gaji CPNS Pemprov DKI Jakarta Terbaru 2024, Tembus Rp20 Jutaan!
- Pemprov DKI Terpecah Akibat Geng
- Mendag Ajak Pengusaha UKM Ikut Seleksi UKM Pangan Award 2025
- Mas Dhito Realisasikan Bangun Rumah Driver Ojol
- Ridwan Kamil akan Temui Cak Imin Pasca Resmi Diusung PKB untuk Pilgub Jakarta 2024
- Respons Mengejutkan Jokowi Soal Hasil Rapat Baleg DPR RI Terkait Revisi UU Pilkada
- 6 Jenis Tes Kesehatan yang Wajib Dilakukan Jelang Usia 40 Tahun
- Cek Besaran Gaji CPNS Pemprov DKI Jakarta Terbaru 2024, Tembus Rp20 Jutaan!
相关推荐:
- 5 Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama di Kulkas
- Kebiasaan Memangku Laptop Bisa Bikin Sperma Loyo
- Lantik Pejabat di Pemkab Kediri, Mas Dhito Tekankan Pentingnya Loyalitas dan Kejujuran
- Razia Uji Emisi, Petugas Sasar Kendaraan Di Atas 3 Tahun
- IHSG Hari Ini Berakhir Melesat 0,67% ke 7.142, INCO, ADMR dan AKRA Top Gainers LQ45
- Tak Cuma Buat Diet, Cuka Apel Juga Bisa Bikin Kulit Jadi Lebih Cantik
- Daftar 6 Zodiak yang Paling Beruntung di Tahun 2025
- Kabar Baik Soal Pergub Warisan Ahok, Wagub Riza Patria Akhirnya Turun Tangan!
- Hadapi Tahun Politik, Kapolri Tegas Minta Jajarannya Jaga Perdamaian hingga Persatuan RI
- Pemerintah Diminta Tolak Usulan BMAD untuk Jaga Industri Tekstil Dalam Negeri dan Antisipasi PHK
- Profil Iwan Setiawan Lukminto, Putra Mahkota Solo yang Kini Ditahan Kejagung
- Pejabat di AS Gugat Maskapai untuk Anjing Gegara Langgar Batas Bandara
- VIDEO: Warga Brasil Beryoga di Pantai Rayakan Hari Yoga Internasional
- 出国建筑留学费用情况汇总!
- Penyaluran KPR FLPP Kuartal I Tembus 53.874 Unit, Tertinggi Sepanjang Sejarah!
- Selama Juni
- 安特卫普皇家艺术学院珠宝设计申请解析
- Profil Iwan Setiawan Lukminto, Putra Mahkota Solo yang Kini Ditahan Kejagung
- 雪城大学专业排名情况如何?
- Operator Gabungan XL